Laman

Jumat, 16 Juli 2010

200 Tahun Misi Gereja di Surabaya dan Perutusan Animator Misi

Peringatan 200 Tahun Misi Gereja di Surabaya
dan Perutusan Animator Misi 2010






Di aula SDK St. Aloysius (Jl. Gatotan 26 Sby) Yayasan Lazaris memperingati secara sederhana 200 Tahun Misi Gereja di Surabaya dalam perayaan ekaristi dan mengadakan perutusan bagi para guru dan siswa (24 orang) yang akan berangkat ke Kalimantan Barat dan Kalimantan Selatan untuk Program Animasi Misi (14-26 Juli 2010). Misa konselebrasi dipersembahkan oleh 6 romo (Tetra, Paulus, Alex, Kukuh, Sapta, E.Prasetyo), dan dihadiri oleh Rm Rudi dan Rm Budi Prasetyo Pr. Semangatnya ialah: dari Surabaya semangat misi harus terus dikobarkan dan tugas misi harus dilanjutkan.



200 Tahun Misi Gereja di Surabaya
12 Juli 1810 – 2010

Wilayah Misi Nusantara Abad 19
 7 Mei 1807 - Pendirian Prefektur Apostolik Batavia untuk wilayah yang mencakup seluruh Nusantara. Prefek: Mgr. Jacobus Nelissen
 Awal 1808 – Pendirian Batavia sbg STASI I
 Akhir 1808 – Pendirian Semarang sbg STASI II
 1810 – Pendirian Surabaya sbg STASI III

Misionaris Pertama di Surabaya
"Imam Katolik yang pertama mendarat di Surabaya ialah Pastor Hendrikus Waanders Pr. dan Pastor Philipus Wedding Pr, yaitu pada tanggal 12 Juli 1810. Tetapi Pastor Wedding Pr selanjutnya ditugaskan di Jakarta, sedangkan pastor Waanders menetap di Surabaya dan mendirikan rumah sekaligus digunakan untuk gereja di jalan Gatotan. "

Wilayah Misi Surabaya: 1900 – 1923
 Kota Surabaya dan sekitarnya
 Sebagian besar daerah ujung Timur sampai Banyuwangi (s/d th 1919)
 Pulau Madura (s/d th 1923)
 Kalimantan Selatan dan Timur (s/d th 1905)
 Sewaktu-waktu Bali, Lombok, dan Makasar

Karya Misi: Rumah Yatim Piatu di Jl. Gatotan
 1856 – pendirian rumah yatim piatu St. Vincentius A Paulo di Weesthuis Straat. Pada 1899 yatim piatu putri dipindahkan ke GATOTAN, di dua gedung tua, dan disana bertahan selama 30 tahun.